Medical faculty of UNIMUS–Society, Camp, and Life Education atau yang biasa disingkat dengan MUSCLE merupakan kegiatan tahunan dari Fakultas Kedokteran Universitas Muhammadiyah Semarang (FK UNIMUS) yang diselenggarakan oleh Badan Eksekutif Mahasiswa Fakultas Kedokteran Universitas Muhammadiyah Semarang (BEM FK UNIMUS) dalam rangka menyambut datangnya angkatan baru di Fakultas Kedokteran Universitas Muhammadiyah Semarang. Kegiatan ini diselenggarakan di Umbul Sidomukti, Jimbaran, Semarang yang diselenggarakan pada tanggal 21-23 Februari 2020.

Dengan mengusung tema “Create Your Own Creativity and Discover Your Solidarity”, MUSCLE 2020 diharapkan mahasiswa dapat menciptakan sesuatu yang berbeda dari yang lain, membuat sesuatau yang baru, membangun rasa kebersamaan, rasa kesatuan, rasa simpati, memberikan pelajaran hidup dan juga dapat memperkuat solidaritas. Dengan terbentuknya rasa tersebut maka diharapkan mahasiswa dapat mempererat tali persaudaraan dan persatuan antar mahasiswa sehingga terjalinnya hubungan antar sesama yang berkualitas, tidak apatis dan mempunyai rasa tanggung jawab atas apa yang dipimpinnya sehingga dapat mewujudkan cita-cita bersama yaitu menjadi dokter keluarga islami yang berkualitas.

Sebelum pemberangkatan ke tempat tujuan, mahasiswa diberikan pembekalan materi oleh TBMM Cito tentang TRIAGE yaitu pengelompokan korban/pasien berdasarkan berat ringannya trauma atau penyakit serta kecepatan penanganan atau pemindahan. Setelah sampai di tempat kegiatan, mahasiswa diberi pelatihan tentang materi yang telah di sampaikan saat pembekalan. Pada malam harinya di lanjutkan dengan kegiatan Tracking.

Kemudian pada hari kedua di lanjutkan dengan pengabdian masyarakat berupa penyuluhan kesehatan, screening, dan konsultasi bersama dokter. Penyuluhan kesehatan dilakukan di dua Sekolah Dasar yaitu SDN 2 Umbul Sidomukti dan SDN 3 Umbul Sidomukti yang didampingi oleh dokter. Penyuluhan kesehatan ini di berikan kepada siswa siswi SD dari kelas 1 sampai dengan kelas 6 dengan materi berupa menerapkan gizi seimbang untuk kelas 1 SD, etika batuk untuk kelas 2 SD, pentingnya berolahraga untuk kelas 3 SD, pentingnya menjaga kesehatan mata untuk kelas 4 SD, pembersihan sarang nyamuk untuk kelas 5 SD, dan bahaya merokok untuk kelas 6 SD.

Lalu untuk screening dan konsultasi dilakukan di sebuah madrasah yang didampingi oleh para dokter yang berisi pemeriksaan gula darah dan juga kolesterol dengan sasaran masyarakat di sekitar Umbul Sidomukti tentunya. Kemudian siang harinya dilanjutkan dengan pemaparan logo angkatan dan juga pensi. Sore harinya diadakan outbound berupa games yang berguna untuk mempererat keakraban dan juga kerja sama. Kemudian malam harinya dilanjutkan dengan kegiatan makrab dan melanjutkan pensi, makrab ini dihadiri oleh alumni atau kaka tingkat dari angkatan awal untuk memperkuat silaturahmi maupun keakraban antar angkatan, dimalam ini juga kita melakukan sharing-sharing bersama seputar pengalaman para alumni. Hari ketiga mahasiswa melakukan kegiatan outbound yaitu berupa river tracking .

Dengan adanya kegiatan MUSCLE ini diharapkan mahasiswa dapat meningkatkan kreativitas mereka dan juga memperkuat solidaritas antar sesama. Dan dapat memperkenalkan Fakultas Kedokteran Universitas Muhammadiyah Semarang kepada masyarakat di luar kota Semarang sekaligus sebagai wujud pengabdian kita kepada masyarakat tentunya. (Audina/2019)