[av_textblock size=” av-medium-font-size=” av-small-font-size=” av-mini-font-size=” font_color=” color=” id=” custom_class=” av_uid=’av-kg4g7r8y’ admin_preview_bg=”]
Covid-19 memberikan dampak kematian yang cukup besar pada tenaga medis di Indonesia. Menjaga imunitas atau daya tahan tubuh merupakan salah satu cara yang dapat dilakukan agar terhindar dari infeksi virus dan penyakit termasuk Covid-19 yang salah satu caranya adalah pemenuhan nutrisi. Fakultas Kedokteran Unimus merupakan salah satu Fakultas pencetak dokter yang bertugas di lini terdepan ini ikut bertanggungjawab memberikan informasi upaya peningkatan imunitas bagi para tenaga medis di garda terdepan termasuk upaya pencegahan dehidrasi sebagai dampak penggunaan alat pelindung diri (APD). Melalui kegiatan Continuing Medical Education (CME) yang dimotori oleh Mahasiswa Tahap Profesi yang telah dinyatakan berhasil menempuh UKMPPD, pada hari Rabu, 7 Oktober 2020 FK Unimus menyelenggarakan Seminar Online dengan mengangkat tema “Meningkatkan Imunitas Tenaga Kesehatan di Era Covid-19”. Acara ini menghadirkan dr. Siti Moetmainnah Prihadi, MARS, SpOG (K), dr. Risky Ika Riani, Sp.GK, dr. Melda Warliani, Sp.KFR, dan Wisnu Haryo Nugroho, S.Ked sebagai narasumber acara. Kegiatan dilaksanakan melalui aplikasi zoom.
[/av_textblock]